1. Selain Rusia, Jerman adalah negara dengan populasi
terbanyak di Eropa, yaitu sekitar 82 juta jiwa. Sedangkan di dunia Jerman
menduduki peringkat ke-16 sebagai negara padat penduduk.
2. Pada era Second Reich (1871 – 1918) wilayah Jerman
sangat luas hingga meliputi Polandia dan Lituania.
3. Bicara soal bir, sudah menjadi rahasia umum jika masyarakat
Jerman sangat mencintai bir. Namun sebagai negara yang lebih banyak mengonsumsi
bir dibandingkan air putih ini, ternyata hanya menduduki peringkat ke dua di
dunia sebagai the most consumer beer. Setiap tahun orang Jerman minum
bir sebanyak 107 liter per kapita, masih kalah oleh Republik Ceko yang
menduduki peringkat pertama dengan 132 liter per kapita setiap tahun.
4. Terdapat sekitar 1.300 pabrik bir (breweries)
di Jerman yang memproduksi tidak kurang dari 5.000 jenis bir. Enam ratus
diantaranya tersebar di Bavaria. Di negara bagian selatan Jerman itu bir
sudah seperti makanan sehari-hari.
5. Jika ingin memesan bir di bar atau pub di
Jerman, hanya tinggal mengacungkan jempol dan bir pun akan segera datang ke
hadapan mata.
6. Di Jerman terdapat sekitar 300 jenis roti dan 1.000
jenis sosis.
Bahkan Berlin memiliki museum currywurst. Currywurst adalah olahan sosis paling
populer di Jerman. Sedangkan di Ebergötzen berdiri sebuah museum roti.
7. Bundesrepublik Deutschland adalah negara paling
ramah lingkungan. Negara pelopor Perang Dunia II ini mendaur ulang 48%
sampahnya. Di pesisir utara Jerman terdapat 20.000 turbin yang menyumbangkan
35% tenaga angin yang diproduksi dunia.
8. Jerman memiliki hampir 700 kebun binatang, taman
burung, konservasi binatang dan taman alam liar. Selain itu sekitar 30% wilayah
Jerman juga berupa hutan.
9. Musik klasik didominasi oleh komposer-komposer dari
negara berbahasa Jerman. Sebut saja Sebastian Bach, Richard Wagner, Ludwig van
Beethoven, Robert Alexander Schumann, Richard Georg Strauss, dan Johannes
Brahms.
10. Tidak dapat dipungkiri jika Jerman sudah sejak lama
memproduksi pemikir serta penyair terbaik sepanjang masa. Keberadaan Albert
Einstein, Robert Koch, Immanuel Kant, Friedrich Nietzsche, Thomas Mann,
Friedrich Schiller, Wolfgang von Goethe, hingga Patrick Süskind membuat negeri
der Panzer dijuluki sebagai negeri penyair dan pemikir atau Land der Dichter
und Denker.
11. Perjanjian Versailes mendenda Jerman sebanyak 132
miliar mark emas sebagai bentuk pertanggungjawaban Perang Dunia I. Namun denda
tersebut kemudian turun menjadi 50 miliar. Sebagian denda tersebut dibayarkan
menggunakan pinjaman dari Bank New York dan sebagian lagi menggunakan batu bara
dan kayu. Pembayaran bunga terkahir baru dibayarkan pada 3 Oktober 2010.
12. Sebagai penyulut Perang Dunia II, Jerman pun
kembali dihukum dengan harus membayar denda miliaran. Diantaranya mereka harus
membayar atas penganiayaan serta kerja paksa orang Yahudi kepada Israel dan
Kongres Yahudi Dunia. Ironisnya, Jerman juga harus membayar denda pada Uni
Soviet dalam bentuk kerja paksa. Banyak warga dan militer Jerman yang ditangkap
oleh Tentara Merah kemudian dibawa ke Uni Soviet. Selama di kamp kerja paksa
prosentase kematian mencapai 50% dan ratusan ribu nyawa melayang di dalam
tahanan.
13. Banyak orang maupun korban yang hidup di era
pembantaian Yahudi ingin menutup rapat-rapat sejarah kelam itu. Namun di 17
negara termasuk Jerman, segala bentuk penyangkalan terhadap kejadian Holocaust
adalah sebuah kejahatan. Hal tersebut dapat membuat seseorang didenda bahkan
masuk penjara. Melakukan hormat ala Nazi (Seig Heil Nazi) juga diancam hukuman
kurung selama 3 tahun.
14. Tradisi pohon natal (Tannenbaum) berasal dari
Jerman. Selain pohon natal, celana jeans juga diciptakan oleh Levi Strauss, businessman
keturunan Yahudi Jerman.
15. Ibu kota Berlin ternyata sembilan kali lebih besar
dari Paris. Sebagai kota besar, Berlin memiliki stasiun kereta api terbesar di
dunia. Selain stasiun kereta api terbesar, Jerman juga dinobatkan sebagai
negara dengan basis fans sepak bola terbanyak.
16. Jerman adalah pemenang Piala Dunia FIFA sebanyak 4
kali. Yakni di Tahun 1954, 1974, 1990, dan 2014. Selain itu, Jerman juga mempunyai klub-klub elit Eropa bahkan Dunia, Seperti Bayern Munich, Borussia Dortmund, Schalke 04, Borussia Monchengladbach, Bayer Leverkusen, Hamburger SV,dsb. Jerman juga memiliki prestasi pada sepak bola wanitanya baik junior maupun senior.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar