Rabu, 11 Februari 2015

Azas Black


Tahun 1799, Joseph Black, seorang ahli kimia berkebangsaan Inggris melakukan penyelidikan tentang pelepasan dan penerimaan kalor. Hasilnya adalah teori yang disebut Asas Black yang berbunyi: "besarnya kalor yang dilepaskan oleh suatu benda sama dengan besarnya kalor yang diterima oleh benda lain."
Dirumuskan:


Qlepas = Qterima
 m x c x Δt = m x c x Δt

http://alljabbar.files.wordpress.com/2008/03/grafik-es.png

Catatan:
Kalor jenis suatu benda tidak tergantung dari massa benda tetapi tergantung pada sifat dan jenis benda tersebut. 

Pada setiap penyelesaian soal Asas Black, lebih mudah jika dibuat diagram alirnya 


Kalor dapat dibagi menjadi 2 jenis


  • Kalor yang digunakan untuk menaikkan suhu
  • Kalor yang digunakan untuk mengubah wujud (kalor laten), persamaan yang digunakan dalam kalor laten ada dua macam Q = m.U dan Q = m.L. Dengan U adalah kalor uap (J/kg) dan L adalah kalor lebur (J/kg)


Konverensi Energi Listrik menjadi Energi Kalor


Asas Black merupakan penerapan dari hukun Kekekalan Energi, yaitu jumlah seluruh energi tidak dapat diciptakan atau dimusnahkan, tetapi bida diubah atau dikonversi menjadi bentuk energi yang lain.
Contoh: Dispenser dan Water Hitter

Hubungan konversi energi listrik menjadi energi kalor dirumuskan:


W = Q

P x t = m x c x
Δt

Keterangan:

W = energi listrik (joule)

Q = jumlah kalor yang diserap atau dilepaskan (joule)

P = daya listrik (watt)

t = selang waktu pemakaian listrik (sekon)

m = massa benda (kg)

c = kalor jenis zat (joule/kg
°C)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar